PERINGATAN HARI ULANG TAHUN REPUBLIK YANG KE-78

Tahun ini, Indonesia memperingati Hari Ulang Tahun Republik yang ke-78 dengan penuh semangat dan kegembiraan. Dalam rangka memperingati momen bersejarah ini, berbagai kegiatan dan perlombaan diadakan di seluruh negeri. Tidak terkecuali Desa Sijenggung juga ikut serta meramaiakn kegiatan Agustusan dengan mengisi berbagai loba di lingkungan Rt/ Rw yang digawangi oleh para pemuda sekitar.

Beberapa kegiatan perlombaan yang diselenggarakan dalam peringatan HUT RI ke-78 diantaranya adalah:

1. Lomba Makan Kerupuk dan Panjat Pinang:
Lomba ini tidak hanya memberikan hiburan, tetapi juga mengingatkan pada semangat kebersamaan dan daya juang masyarakat Indonesia dalam menghadapi tantangan.

2. Lomba Seni Musik
Para peserta lomba turut serta menampilkan bakat mereka dalam menyanyikan lagu-lagu nasional atau karya musik yang menginspirasi semangat kebangsaan.

3. Lomba Jalan Karung
Anak-anak dimasukan ke dalam karung dan diikat serta deipakaian helm kemudian mereka berjalan merangkak sampai garis finish. 

Semua perlombaan dan kegiatan ini bertujuan untuk merayakan keberagaman dan semangat persatuan Indonesia, serta menginspirasi generasi muda untuk terus memajukan negara ini. Melalui berbagai kompetisi ini, harapannya adalah dapat menguatkan semangat nasionalisme, patriotisme, dan kerja sama dalam mewujudkan Indonesia yang lebih maju dan berkemajuan.

<video src="https://www.sijenggung-banjarnegara.desa.id/assets/../desa/upload/media/WhatsApp%20Video%202023-08-17%20at%2015-13-02%20(1).mp4" controls="controls" width="598" height="299">WhatsApp Video 2023-08-17 at 15-13-02 (1)</video> 

 

Tulis Komentar